Banyak yang Mengundurkan Diri dari Indonesia Open 2024. Siapa Saja?

- 4 Juni 2024, 06:35 WIB
Victor Axelsen
Victor Axelsen /Syalzhabillah/Instagram.com/@viktoraxelsen

GARUDA SPORT - Dalam pemberitaan sebelumnya, ada beberapa wakil dari Indonesia yang menghadapi lawan-lawannya di putaran pertama atau 32 besar Indonesia Open 2024. Berita terbaru menyebut jika ada beberapa wakil dari luar Indonesia menyatakan tidak ikut serta atau mengundurkan diri. 

Baca Juga: Laga Saudara Terjadi Lagi, Berikut Lawan dari Wakil Indonesia di Putaran Pertama Indonesia Open 2024

Dalam salah satu tampilan layar aku X dari @R_RB6767, beberapa wakil yang mengundurkan diri antara lain tunggal putri andalan Chinese Taipei, Tai Tzu Ying, dan ganda putra andalan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, serta tunggal putra andalan Denmark, Victor Axelsen. 

Hal itu membuat adanya beberapa perubahan di laga putaran pertama atau 32 besar Indonesia Open 2024. Semula Chico Aura Dwi Wardoyo melawan Kidambi Srikanth, berubah menjadi lawan dari wakil dari Thailand, Kantaphon Wangcharoen. Serta Jonatan Christie yang semula melawan Magnus Johanssen diganti oleh wakil dari Malaysia, Leong Jun Hao. 

Di tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung yang semula melawan Michelle Li dari Kanada berubah menjadi laga saudara melawan Putri Kusuma Wardani yang sebelumnya melawan wakil dari China, Wang Zhi Yi. 

Ganda putra juga alami perubahan, Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani yang semula melawan Lee Yang/Wang Chi Lin kini berubah lawan main menjadi ganda putra Indonesia, Rahmat Hidayat/Yeremia Rambitan. 

Di sektor ganda putri dan ganda campuran, tidak ada perubahan dari pemberitaan sebelumnya. Itu artinya, lawan yang mereka hadapi tetap sama dan tidak ada pengumuman pengunduran diri. 

Dengan mundurnya sejumlah wakil dapat dimanfaatkan oleh wakil dari Indonesia untuk memberikan performa terbaiknya di Indonesia Open 2024. Apalagi, ajang ini sangat berpengaruh pada ranking BWF, ranking BWF Race to Finals 2024, dan Olimpiade 2024, terutama Anthony Sinisuka Ginting yang terus alami penurunan ranking BWF akhir-akhir ini. ***

Editor: Arief Farizham

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah