Sejumlah Wakil Indonesia Gugur, Berikut Rekap Wakil Indonesia di Singapore Open 2024 Tanggal 30 Mei 2024

- 31 Mei 2024, 05:06 WIB
Ganda putri Indonesia, Apriani Rahayu/Siti Fadia Ramadhanti
Ganda putri Indonesia, Apriani Rahayu/Siti Fadia Ramadhanti /Instagram @r.apriyanig

GARUDA SPORT - Laga putaran kedua atau 16 besar Singapore Open 2024 telah dimainkan.  Hasilnya banyak wakil Indonesia yang gugur di putaran kedua, salah satunya adalah sektor tunggal putra yang tidak ada wakil dari Indonesia yang lolos ke perempatfinal. 

Di sektor ganda putri, Apriani Rahayu/Siti Fadia Ramadhanti menang tanpa berlaga melawan wakil dari Ukraina, Polina Buhrova/Yevheniia Kantemyr. Tidak diketahui alasan wakil Ukraina itu tidak berlaga. Yang pasti, ganda putri Indonesia yang akan berlaga di Olimpiade 2024 lolos ke perempatfinal. 

Di sektor tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo, harus kalah melawan tunggal putra andalan Jepang, Kodai Naraoka, dengan skor 21-17, 9-21, dan 12-21. Pasca laga, Chico mengakui jika Kodai Naraoka jago memainkan tempo. Hal itulah yang membuatnya gugur di putaran kedua. 

Perjalanan Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja harus terhenti dari wakil Chinese Taipei, Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin, dengan skor 19-21 dan 6-21. Seusai laga, Gloria mengatakan bahwa kekalahan ini akan menjadi evaluasi untuk Indonesia Open 2024.

Apalagi mengingat bahwa keduanya akan bertemu dengan ganda campuran asal Chinese Taipei itu pada putaran pertama Indonesia Open 2024. Sebagai informasi, Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan bertemu Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin di putaran pertama Indonesia Open 2024. 

Satu-satunya wakil tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, juga gagal lolos ke perempatfinal Singapore Open 2024 setelah kalah dari wakil Malaysia, Leong Jun Hao, dengan skor 14-21, 21-10, dan 8-21. 

Setelah laga itu, Ginting menyebut kekalahan yang dialami karena tidak menemukan pola permainan yang diharapkan. Kendala angin membuat dirinya tidak membuat keputusan dengan cepat. 

Wakil Indonesia pertama yang lolos ke perempatfinal final Singapore Open 2024 adalah Gregoria Mariska Tunjung. Tunggal putri Indonesia itu menang atas wakil dari Chinese Taipei, Pai Yu Po, dengan skor 21-10 dan 21-16. 

Pasca laga, Grego mengatakan bahwa dirinya percaya diri pada laga itu. Apalagi, Pai Yo Po alami kendala dengan angin di lapangan. Hal itu membuat Grego nyaman bermain sesuai dengan pola permainan. 

Selanjutnya, ganda putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Sohibul Fikri, kalah melawan unggulan Korea Selatan, Kang Min-hyuk/Seo Sung-jae, dengan skor 21-19, 11-21, 4-21. Setelah laga, Bagas akui pertahanan Kang/Seo yang lebih rapat dan solid. Hal itu membuat Bagas/Fikri kesulitan mendapat poin, terutama di game ketiga. 

Halaman:

Editor: Arief Farizham

Sumber: Instagram @badminton.ina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah