Gareth Southgate Dirumorkan Jadi Manajer Manchester United, Begini Respon Erik ten Hag

- 1 April 2024, 08:18 WIB
 Erik ten Hag./X/ @centredevils
Erik ten Hag./X/ @centredevils /

GARUDA SPORT - Manajer Manchester United saat ini, Erik ten Hag, menepis rumor yang beredar bahwa Gareth Southgate akan menggantikan posisinya pada musim depan. Ten Hag juga tidak peduli dengan spekulasi masa depannya yang menjadi pemberitaan berbagai media. 

Mantan pelatih Ajax itu mengaskan bahwa dirinya hanya berfokus pada meracik atrategi dan cara bermain tim. Bahkan pelatih berusia 52 tahun itu akan bertahan di Old Trafford pada musim depan. 

“Saya tidak peduli,” jawab Erik ten Hag sambil tersenyum ketika ditanya wartawan mengenai rumor Gareth Southgate akan gantikan dirinya sebagai pelatih Manchester United. 

“Kami bekerja, kami bekerja sama, kami bersama-sama di dalam tim layaknya kapal,” lanjutnya. 

Pasca berhasil singkirkan Liverpool pada perempat final FA Cup, salah satu sumber dari Manchester United memberikan informasi kepada Mirror Football bahwa Erik ten Hag sangat pede akan bertahan bersama tim di musim depan. Lanjutnya, ia menikmati musim ini walau tim diterpa berbagai masalah, termasuk badai cedera yang perlahan mulai membaik. 

Dalam laga melawan Brentford, Casemiro dan Lisandro Martinez dibawa Manchester United ke Gtech Community Stadium. Namun, keduanya diprediksi akan memulai laga dari bangku cadangan. Untuk Luke Shaw, Erik ten Hag tetap optimis bisa dimainkan di beberapa laga sebelum musim ini berakhir. 

Selain Luke Shaw, Anthony Martial akan tampil di beberapa laga sebelum berpisah dengan Setan Merah. 

“Anthony Martial juga akan kembali ke lapangan, tetapi belum masuk tim. Itu tergantung pada dia, seberapa cepat dia kembali dan level apa yang dia tunjukkan, ” jelas Erik ten Hag mengenai perkembangan Anthony Martial. 

Untuk Kobbie Mainoo, ia tetap dimainkan di laga melawan Brentford walau absen dalam latihan di hari Jumat, 29 Maret 2024 lalu karena sakit. Erik ten Hag sempat berharap ia bisa beemain dalam konferensi pers jelang laga itu. 

“Saya tidak tahu. Kami berharap dia bisa bermain di laga melawan Brentford. Dia melewatkan pelatihan karena dia sakit. Kini, Mainoo belum pulih sepenuhnya tetapi kami masih punya waktu beberapa jam sebelum laga melawan Brentford dengan kick off pukul 8 malam,” kata Erik ten Hag. 

Halaman:

Editor: Arief Farizham

Sumber: The Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x