Ribka Sugiarto Diisukan akan Mundur dari Pelatnas PBSI, Lany/Ribka Mundur dari Thailand Open 2024

- 15 Mei 2024, 09:21 WIB
Lanny Tria Mayasari saat berpasangan dengan Ribka Sugiarto saat melakoni pertandingan fase grup kedua di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia (BATC) 2024 di Selangor, Malaysia, Kamis (15/2/2024).
Lanny Tria Mayasari saat berpasangan dengan Ribka Sugiarto saat melakoni pertandingan fase grup kedua di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia (BATC) 2024 di Selangor, Malaysia, Kamis (15/2/2024). /Arsip Foto : ANTARA/HO/PP PBSI

GARUDA SPORT - Sektor ganda putri Indonesia tampaknya sedang dalam keadaan tidak baik. Setelah kabar cedera ACL yang dialami Meilysa Trias Puspitasari, kini giliran ganda putri Lany Tria Mayasari/Ribka Sugiarto memilih untuk mengundurkan diri dari ajang Thailand Open 2024. 

Hal ini sangat mengejutkan mengingat ganda putri Indonesia itu tidak mengalami cedera. Namun salah sumber menyebut Ribka Sugiarto juga akan mengundurkan diri sebagai atlet pelatnas PBSI. 

Itu arrinya, Ribka Sugiarto sudah bukan atlet bulutangkis Indonesia yang ada di bawah naungan PBSI. Tidak menutup kemungkinan jika Ribka Sugiarto akan berkarier sebagai atlet bulutangkis Indonesia, namun tidak dibawah naungan PBSI. 

Sebagai informasi, beberapa atlet bulutangkis Indonesia ada yang berlaga tidak dibawah naungan PBSI. Salah satu contohnya adalah ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang disokong oleh PB Djarum. 

Banyak spekulasi dari netizen Indonesia mengenai mundurnya Ribka Sugiarto. Seperti dalam postingan Instagram @badmintonrevolutionid, beberapa netizen yang menduga jika Ribka Sugiarto akan menikah dengan Muhammad Rian Ardianto. 

Sebagai informasi, Muhammad Rian Ardianto telah melangsungkan pertunangan dengan Ribka Sugiarto di penghujung Desember 2023. Dalam postingan Instagram @ribkasugiarto, tampak beberapa foto acara pertunangannya. 

Di postingan Instagram @lambe.badmintonn, tidak hanya berspeksulasi akan menikah dengan Muhammad Rian Ardianto, netizen Indonesia khawatir akan sektor ganda putri Indonesia yang hanya memiliki sedikit perwakilan. 

Baca Juga: Apriani Rahayu Bisa Gagal Berlaga di Olimpiade 2024. Kenapa?

Harus diakui, sektor ganda putri Indonesia sedang dalam keadaan pincang. Apriani Rahayu dalam keadaan kondisi yang kurang fit, Meilysa Trias Puspitasari mengalami cedera ACL, hingga Ribka Sugiarto yang memutuskan mengundurkan diri. 

Baca Juga: Ini Alasan Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose Absen Lama Sejak Thailand Open 2024

Halaman:

Editor: Arief Farizham

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah