Ini Hal Pertama yang Harus Diperbaiki Sir Jim Ratcliffe di Manchester United

- 12 Januari 2024, 07:34 WIB
Sir Jim Ratcliffe
Sir Jim Ratcliffe /

GARUDA SPORT - Di laga ke-20 Premier League musim ini, Manchester United harus kalah atas Nottingham Forest dengan skor 2-1. Dengan begitu, Manchester United harus menduduki peringkat kedelapan klasmen sementara dengan 31 poin. Meski jumlah poin yang dimiliki sama dengan Brighton & Hove Albion, Brighton lebih unggul selisih gol dari MU. 

Mengingat Manchester United yang inkonsisten di musim ini, Sir Jim Ratcliffe harus mengambil langkah bersama manajemen tim agar kembali bersaing di papan atas Premier League. Apalagi, kekalahan atas Nottingham Forest di laga itu adalah kekalahan ke-21 MU di musim ini. Jelas, perubahan dibutuhkan agar dapat mengembalikan kepercayaan fans atas tim kesayangannya. 

Baca Juga: Michael Olise Jadi Incaran Pertama Manchester United Eri Sir Jim Ratcliffe

Di Prancis, taipan asal Inggris itu adalah pemilik dari OGC Nice. Hingga kini, Sir Jim Ratcliffe suka melakukan interaksi dengan fans. Layaknya seorang pemimpin negara yang melihat langsung permasalahan dialami negaranya, Sir Jim Ratcliffe tidak sulit untuk mengumpulkan dukungan dari suporter karena sering hadir di laga OCC Nice, hingga berbicara langsung dengan dewan penasihat fans. 

Jika perlakuan itu dipertahakan saat menjadi pemilik minoritas Manchester United, bukan tidak mungkin ia bisa mengumpulkan dukungan sembari memberikan komitmen untuk memperbaiki tim. Tak hanya dukungan dari fans, Sir Jim Ratcliffe juga perlu melakukan modernisasi Old Trafford yang sebagian fasilitasnya mulai usang. 

Meksi menjadi stadion terbesar di Eropa dan Britania Raya, Old Trafford menjadi usang di beberapa fasilitasnya karena minim investasi. Bahkan, renovasi terakhir kali Old Trafford adalah mengisi sudut stadion dengan kursi penonton. Itu yang membuat kapasitas Old Trafford bertambah hingga 75 ribu pada 2006.

Sejak diambil alih oleh Glazer Family untuk kepemilikan tim, renovasi yang dilakukan hanya update minor, yaitu pengecatan dan pasang Wi-Fi. Bahkan saking kuno stadion Old Trafford, papan skor tidak pernah diganti sejak tahun 2000-an awal. Apalagi, Old Trafford tidak punya layar video. 

Yang parah saat kota Manchester mengalami hujan lebat. Di saat hujan lebat, salah satu bagian dari atap Old Trafford ada yang bocor. Bahkan boocrnya di stadion itu saat hujan lebat cukup membasahi sebagian tribun penonton. 

Atap stadion yang bocor, ruang gerak di tribun yang sempit, hingga kursi tribun penonton yang sempit adalah sebagian permasalahan yang ditemui di Old Trafford. Bukti bahwa Old Trafford termasuk stadion yang usang adalah dengan tidak terpilih sebagai stadion untuk ajang Euro 2028 yang nantinya Britania Raya dan Irlandia akan menjadi tuan rumahnya. Pihak UEFA malah menunjuk Etihad Stadium milik Manchester City sebagai tuan rumah pergelaran Euro 2028 di kota Manchester. 

Halaman:

Editor: Arief Farizham

Sumber: Cerita Bola


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah