Bela MU Lawan Tottenham, Andre Onana Absen Bela Timnas Kamerun di Laga Pertama Piala Afrika 2023

- 11 Januari 2024, 16:17 WIB
Kiper Manchester United, Andre Onana
Kiper Manchester United, Andre Onana /Instagram @andreonana.24

GARUDA SPORT - Kiper utama Manchester United, Andre Onana, akan bermain untuk Manchester United saat laga ke-21 melawan Tottenham Hotspurs pada 14 Januari 2024. Setelah laga itu, Andre Onana akan berangkat ke Pantai Gading, tuan rumah Piala Afrika 2023, untuk bergabung dengan timnas Kamerun. Oleh karenanya, Andre Onana akan absen di laga pertama timnas Kamerun melawan Guinea yang dimainkan pada 15 Januari 2024 nanti. 

Sebelumnya, Andre Onana telah mendapatkan izin tidak ikut pemusatan latihan timnas Kamerun yang dilakukan di Arab Saudi. Tak hanya itu, Onana juga absen dalam 2 laga ujicoba timnas Kamerun jelang Piala Afrika 2023. Kiper berusia 27 tahun itu absen karena membela Manchester United yang berlaga melawan Wigan Athletic pada 9 Januari 2024 lalu yang berakhir dengan skor 2-0. 

Mantan kiper Inter Milan itu meminta tambahan waktu untuk izin membela Manchester United lebih lama lagi. Ia akan bermain saat laga ke-21 Premier League musim ini melawan Tottenham Hotspurs pada 14 Januari 2024 nanti. Menurut salah satu sumber dari FECAFOOT (federasi tertinggi sepakbola Kamerun) yang dilansir dari ESPN, Onana absen saat timnas Kamerun memainkan laga pertamanya di Piala Afrika 2023 melawan Guinea pada 15 Januari 2024. 

Baca Juga: Dapat Izin dari Timnas Kamerun, Andre Onana Bisa Main Saat MU Lawan Tottenham Hotspurs

Andre Onana baru akan bermain saat timnas Kamerun melawan Senegal pada 19 Januari dan Gambia pada 23 Januari nanti. Itu memungkinkan Manchester United akan memainkan Altay Bayindir untuk putaran keempat FA Cup dengan lawan Newport County atau Eastleigh. Bahkan Andre Onana bisa absen hingga 11 Februari 2024 jika timnas Kamerun melaju hingga final Piala Afrika 2023. 

Laga ke-21 Premier League musim ini melawan Tottenham Hotspurs akan dihadiri oleh pemilik minoritas Manchester United, Sir Jim Ratcliffe. Ini adalah pertama kalinya hadir di Old Trafford sejak mengakuisisi 25 persen saham Manchester United. Kehadiran itu sudah direncanakan saat Sir Jim Ratcliffe datang ke pusat latihan MU dan bertemu dengan Erik ten Hag serta skuad utama MU. 

Baca Juga: Segera Rampung, Fenerbache akan Rampungkan Transfer Anthony Martial dari Manchester United

Sir Jim Ratcliffe bersama Sir Dave Brailsford pernah menghadiri laga MU melawan Wigan Athletic di FA Cup putaran ketiga. Keduanya hadir bersama Jean-Claude Blanc, kepala eksekutif olahraga INEOS, dan John Murtough, direktur sepak bola Manchester United. 

Sejak Sir Jim Ratcliffe akuisisi 25 persen saham Manchester United, Sir Dave Brailsford selalu hadir di fasilitas latihan Manchester United untuk menghadiri pertemuan dengan orang-orang penting. 

Sebelumnya, timnas Kamerun telah memanggil 24 pemain terbaiknya pada ajang Piala Afrika 2023 kali ini. Diantaranya ada Andre Onana dan Zambo Anguisa, gelandang bertahan yang bermain untuk Napoli. ***

Editor: Arief Farizham


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah