Rekap Laga Pertama Fase Grup Euro 2024 Hasilkan Beberapa Hal yang Mengejutkan. Apa Saja?

25 Juni 2024, 20:12 WIB
Cristiano Ronaldo saat Portugal juara Euro 2016. /Reuters/

GARUDA SPORT - Di laga pertama fase grup Euro 2024, ada sejumlah hal yang tidak diduga pecinta sepakbola. Bahkan, hasil mengejutkan dialami oleh timnas Belgia dan Ukraina yang diisi oleh pemain bintang. Apa saja hal mengejutkan itu? 

Secara Mengejutkan, Belgia Kalah dari Negara yang Tidak Diunggulkan 

Timnas Belgia secara mengejutkan kalah dari Slovakia. Padahal secara kekuatan, timnas Belgia lebih diunggulkan dari Slovakia. Bisa dibayangkan jika timnas Slovakia hanya diperkuat oleh beberapa pemain top Eropa, macam Milan Skriniar, Martin Dubravka, hingga Stanislav Lobotka. 

Hasilnya, skor 1-0 untuk kemenangan Slovakia. Meski Belgia sempat membalas melalui 2 gol yang dicetak oleh Romelu Lukaku, namun gol itu tidak ada artinya karena dianulir oleh VAR. Dari laga ini, seharusnya pemain timnas Indonesia bisa termotivasi untuk kalahkan negara Asia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Rumania Buat Hasil Mengejutkan di Laga Melawan Ukraina

Tidak hanya Slovakia, timnas Rumania juga sukses membuat hasil mengejutkan di laga pertama fase grup Euro 2024. Bahkan, mereka berhasil kalahkan Ukraina yang diperkuat oleh sejumlah pemain top Eropa, seperti Artem Dovbyk, Mykhaylo Mudryk, Oleksandr Zinchenko, hingga Andriy Lunin. 

Kemenangan ini merupakan kemenangan pertama kali setelah tidak meraih kemenangan dalam 6 pergelaran Euro sebelumnya. Tidak hanya itu, kemenangan ini juga merupakan kemenangan yang diraih oleh negara kuda hitam di laga pertama fase grup Euro 2024. 

Timnas Prancis Memang Raih Hasil Kemenangan, Tapi... 

Timnas Prancis berhasil meraih kemenangan 1-0 atas negeri jiran, Austria. Namun masalahnya, Prancis yang berisikan pemain top Eropa gagal mencetak gol ke gawang Austria. Gol kemenangan Prancis disumbangkan oleh bek Austria yang peekuat Leeds United, Maximilian Wober. 

Dalam laga itu, Austria berhasil membuat Prancis kesulitan untuk mencetak gol. Bahkan, pemain superstar sekelas Kylian Mbappe pun gagal mencetak gol. Alih-alih mencetak gol, Mbappe malah alami cedera patah tulang hidung setelah terkena salah satu bahu pemain Austria, Kevin Danso, saat berebut bola di udara. 

Gol Tercepat di Ajang Euro Tercipta 

Di laga Albania melawan Italia, Albania harus kalah melawan Italia dengan skor 1-2. Namun, rekor gol tercepat terpecahkan di laga itu oleh pemain Albania yang kini perkuat tim asal Italia, Sassuolo, Nedim Bajrami. 

Kala itu, gawang timnas Italia yang dijaga oleh Gianluigi Donnarumma harus jebol di detik ke-23 sejak peluit kick-off dibunyikan. Federico Dimarco yang melakukan lemparan ke dalam lapangan ingin membeeikan umpan ke pemain bertahan Italia. Lemparan yang dilakukan di pertahanan Italia itu berhasil direbut oleh Bajrami. 

Bola yang berhasil direbut itu sukses dikonversikan menjadi gol untuk keunggulan sementara Albania. Tidak hanya gol tercepat di ajang Euro, Nedim Bajrami juga merupakan pemain yang paling cepat menjebol gawang timnas Italia. 

Cristiano Ronaldo Jadi Pemain Sepak Bola Pertama yang Bermain di 6 Pergelaran Euro 

Pemain timnas Portugal yang kini membela tim asal Arab Saudi, Al-Nassr, Cristiano Ronaldo, dinobatkan sebagai pemain sepak bola pertama yang bermain di 6 ajang Euro. Cristiano Ronaldo telah bermain untuk timnas Portugal sejak Euro 2004 yang dimenangkan oleh Yunani. Sejak saat itu, mantan pemain Real Madrid itu tak tergantikan. 

Pemain Termuda dan Tertua di Euro 2024 

Untuk pemain tertua, Kepler Laveren Lima Ferreira alias Pepe dinobatkan sebagai pemain sepak bola yang paling tua bermain di Euro 2024. Saat berlaga melawan Ceko, Pepe berusia 41 tahun 113 hari. Rekor itu memecahkan rekor milik kiper legendaris Hungaria, Gabor Kiraly, dengan usia 40 tahun 86 hari. 

Untuk pemain termuda, Lamine Yamal berhasil memecahkan rekor pemain asal Polandia, Kacper Kazlowski, yang berlaga di usia 17 tahun 246 hari. Lamine Yamal yang bermain melawan Kroasia masih berusia 16 tahun 11 bulan 1 hari. Tidak hanya pemain termuda, namun juga termasuk pencetak assist termuda di laga melawan Kroasia. 

Arda Guler Menjadi Pencetak Gol Termuda di Euro 

Arda Guler yang merupakan pemain Real Madrid membela timnas Turki, berhasil menjadi pencetak gol termuda setelah mencetak gol ke gawang Georgia. Pemain yang pernah membela Fenerbahce itu mencetak gol di usia 19 tahun 114 hari. Rekor itu melampaui Cristiano Ronaldo yang cetak gol ke gawang Yunani di usianya 19 tahun 128 hari. 

Timnas Turki Raih Kemenangan Pertama di Laga Pertama pada Euro untuk Pertama Kalinya 

Menang melawan timnas Georgia dengan skor 3-1 di laga pertama menjadi pencapaian terbaru timnas Turki sepanjang ikut Euro sebanyak 6 kali. Di 5 pergelaran Euro, timnas Turki selalu kalah dari lawannya di laga pertama. 

Sebagai bukti, Turki kalah 0-1 atas Kroasia di Euro 1996, kalah 1-2 atas Italia di Euro 2000, kalah 0-2 atas Portugal di Euro 2008, kalah 0-1 atas Kroasia di Euro 2016, dan kalah 0-3 di Euro 2020 kemarin. 

Laga Georgia Melawan Turki Diwarnai Kekacauan

Kemenangan timnas Turki 3-1 atas Georgia diwarnai kekacauan. Dari segi cuaca, laga yang digelar di Signal Iduna Park itu alami hujan yang deras sebelum laga. Akibatnya, atap stadion kebanggaan Borussia Dortmund jebol hingga ciptakan air terjun dadakan. 

Tak hanya air terjun dadakan, namun beberapa suporter timnas Turki dan Georgia saling baku hantam. Alih-alih melakukan hal yang sama seperti yang terjadi di Kanjuruhan beberapa waktu lalu, polisi di Jerman malah menempatkan diri di tengah kedua suporter timnas kedua negara itu. Hal itu membuat kedua suporter itu berhenti saling jual beli 'salam olahraga'. ***

Editor: Arief Farizham

Sumber: YouTube Starting Eleven

Tags

Terkini

Terpopuler