Ingin Menjadi Pemain Abroad, Arkhan Fikri: Step by step. Jangan Langsung ke Eropa

- 31 Mei 2024, 11:07 WIB
Arkhan Fikri.
Arkhan Fikri. /Instagram @arkhanfikri

GARUDA SPORT - Banyak fans dan netizen Indonesia yang inginkan pemain sepak bola Indonesia untuk menjadi pemain abroad. Hal itu didasari dengan kualitas pemain dari negara lain yang semakin meningkat. Dengan menjadi pemain abroad, mereka tahu kualitas pemain dari negara lain. 

Kini, pemain lokal Indonesia mulai ada beberapa yang bermain untuk tim luar Indonesia. Contohnya Asnawi Mangkualam yang bermain untuk Port FC dari Thailand, Marselino Ferdinan yang bermain untuk KMSK Deinze di Belgia, hingga Pratama Arhan bermain untuk Suwon FC. 

Selain tahu dengan kualitas pemain dari negara lain, kualitas pemain Indonesia yang abroad juga meningkat jauh lebih pesat dari pemain lokal di Indonesia. Hal itu didasari oleh fasilitas latihan serta penunjangnya yang jauh lebih canggih dan lengkap dari tim luar negeri. 

Tidak hanya Ramadhan Sananta yang diisukan akan menjadi pemain abroad, Arkhan Fikri yang merupakan gelandang timnas senior dan U-23 Indonesia juga ingin menjadi pemain abroad. Hanya saja dirinya tidak mau langsung ke Eropa, namun secara perlahan. Hal itu disampaikan saat pemain berusia 19 tahun itu pada YouTube milik Sport77 Official pada 27 Mei 2024 lalu. 

"Ingin bermain di luar negeri. Tapi janga ke Eropa dulu," buka Arkhan Fikri kepada Mamat Alkatiri dan Riphan Pradipta. 

"Strp by step (secara bertahap) di Asia Tenggara dahulu. Kalau sukses, naik. Kalau lompatnya terlalu jauh, entar jarang dimainkan. Kalau pulang ke Indonesia, menurun lagi," lanjut Arkhan Fikri yang tidak mau kejadian Bagus Kahfi terulang kepadanya. 

"Dimulai dari Thailand dahulu. Sudah ada tawaran lagi mikir dulu lah, dari Liga 1," tutupnya mengenai keinginan untuk menjadi pemain abroad. 

Untuk kejadian Bagus Kahfi, memang dirinya sempat bermain untuk FC Utrecht. Namun karena cedera, kemampuan bermainnya menurun hingga kini bermain untuk Barito Putra. 

Harapan bagi Arkhan Fikri adalah dirinya yang semakin membaik dan punya mental untuk bersaing dengna pemain lain. Itu sangat berguna bagi sepak bola Indonesia, terutama di level timnas. ***

Editor: Arief Farizham

Sumber: Instagram @liputanbola.timnas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah