Tunggal Putra dan Ganda Putri Indonesia Gugur, Berikut Rekap Malaysia Masters 2024 23 Mei 2024

- 24 Mei 2024, 07:19 WIB
Ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi berfoto bersama usai memenangkan laga perempat final Thailand Masters 2024 di Bangkok, Jumat (2/2/2024).
Ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi berfoto bersama usai memenangkan laga perempat final Thailand Masters 2024 di Bangkok, Jumat (2/2/2024). /ANTARA/HO/PP PBSI

GARUDA SPORT - Sebanyak 7 wakil Indonesia di Malaysia Masters 2024 telah bermain di putaran kedua atau 16 besar. Hasilnya, satu-satunya tunggal putra dan ganda putri Indonesia harus gugur di 16 besar Malaysia Masters 2024. 

Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berhasil menang atas ganda campuran Denmark, Mads Vestergaard/Christine Busch, dengan skor 21-17 dan 21-16. Pasca laga, Lisa Ayu mengungkapkan dirinya sedikit was-was walau unggul. Ia akan lebih tenang, berani, dan yakin di laga selanjutnya. 

Hasil mengejutkan berhasil diciptakan oleh Putri Kusuma Wardani. Atlet bulutangkis yang juga anggota Polri itu berhasil kalahkan unggulan Thailand, Ratchanok Intanon, dengan skor 21-19 dan 21-19. 

Pasca laga, Putri mengakui jika dirinya sempat kesulitan menghadapinya. Mengingat Ratchanok Intanon adalah unggulan Thailand, ia tidak mau menyerah walau diserang dengan bola-bola yang menukik. 

Langkah Putri Kusuma Wardani yang lolos ke perempatfinal tidak diikuti oleh Ester Nurumi Tri Wardoyo. Ia kalah dari tunggal putri China, Wang Zhi Yi, dengan skor 10-21 dan 11-21. Pasc alaga, Ester mengakui dirinya bermain lambat karena Wang Zhi Yi bermain cdpat dan punya stroke bagus. 

Ganda campuran Indonesia lainnya, Rinov Rivaldi/Pitha Haningtyas Mentari berhasil kalahkan ganda campuran Jerman, Jan Colin Voelker/Isabel Lohau, dalam rubber game dengan skor 16-21, 21-11,  dan 21-10. 

Pasca laga, Pitha Haningtyas Mentari menyebut bahwa kemenangan ini diraih berkat mereka yang pernah bertanding melawan Isabel Lohau. Dengan begitu, ia mengetahui kelemahan dari Isabel Lohau. 

Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja juga mengikuti jejak kedua ganda campuran Indonesia yang lolos ke perempatfinal Malaysia Masters 2024. Keduanya berhasil kalahkan ganda campuran China, Cheng Xing/Li Qian, dengan skor 14-21, 21-18, dan 21-17. 

Pasca laga, Dejan Ferdiansyah merasa bersyukur atas kemenangan yang diraihnya. Walau sempat alami sentuhan yang kurang nyaman, keduanya bisa berbagi tugas masing-masing di lapangan. 

Tunggal putra Indonesia satu-satunya di Malaysia Masters 2024, Chico Aura Dwi Wardoyo, harus kalah dari wakil Hong Kong, Jason Gunawan, dengan skor 6-21, 21-16, dan 10-21. 

Halaman:

Editor: Arief Farizham

Sumber: Instagram @badminton.ina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah