Inilah Kisah Tragis Bayer Leverkusen yang Gagal Raih Treble Winner Musim 2001/02. Semuanya Runner-up

- 25 April 2024, 16:23 WIB
Jeremie Frimpong saat merayakan kesuksesan Bayer Leverkusen yang menjadi juara Bundesliga.X/@JeremieFrimpong
Jeremie Frimpong saat merayakan kesuksesan Bayer Leverkusen yang menjadi juara Bundesliga.X/@JeremieFrimpong /

Hasilnya Bayer Leverkusen berhasil lolos ke final UEFA Champions League musim 2001/02 usai singkirkan MU dengan skor 3-3. Kala itu, Bayer Leverkusen unggul gol tandang di laga pertama karena berhasil cetak 2 gol. Hal itu membuat mereka berlaga melawan Real Madrid di final. 

Kala itu, pemain Bayer Leverkusen masih belum move on pasca kekalahan di final DFB Pokal. Laga yang berjarak 4 hari pasca kalah di DFB Pokal itu harus dimainkan di Hampden Park, Glasgow, Skotlandia. Real Madrid diunggulkan karena tim yang telah menyelesaikan proyek Los Galaticos jilid 1 dan berambisi meraih gelar kesembilan di ajang itu. 

Di laga itu, Raul Gonzalez berhasil membawa Real Madrid unggul terlebih dahulu di menit kesembilan. Namun gol itu dibalas oleh Lucio, bek tengah asal Brazil, di menit ke-14. Di penghujung babak pertama, Zinedine Zidane berhasil mencetak gol kedua Real Madrid. 

Di babak kedua, tidak ada gom yang tercipta hingga babak kedua usai. Itu memastikan Real Madrid meraih gelar kesembilan UEFA Champions League. Hal itu memupuskan harapan mereka untuk meraih gelar musim 2001/02. 

Kini dibawah asuhan Xabi Alonso, Bayer Leverkusen menatap musim ini dengan rasa optimis setelah berhasil meraih gelar Bundesliga. Peluang untuk treble winner dan invicible masih ada. Jika nantinya gagal meraih gelar, musim ini tidak setragis musim 2001/02. ***

Halaman:

Editor: Arief Farizham

Sumber: Youtube Starting Eleven Nostalgia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah