Ngefans Boleh, FOMO Jangan. Inilah Pesan Buat Semua Fans Timnas Indonesia

- 26 Mei 2024, 12:06 WIB
Para pemain Timnas Indonesia tampak antusias jalani semua menu latihan yang diberikan oleh tim pelatih pada latihan perdana di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin 18 Maret 2024.
Para pemain Timnas Indonesia tampak antusias jalani semua menu latihan yang diberikan oleh tim pelatih pada latihan perdana di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin 18 Maret 2024. /pssi.org

GARUDA SPORT - Saat ini, performa timnas Indonesia sedang naik daun. Hal itu tidak hanya menbuat fans timnas Indonesia merasa senang dan kembali bergairah mendukung timnas Indonesia, tetapi juga memunculkan fans timnas Indonesia yang FOMO. 

Fans timnas Indonesia masih memberikan dukungan walau timnas Indonesia kalah. Kalaupun timnas Indonesia kalah, mereka memberikan masukan kepada timnas Indonesia yang membangun. 

Berbeda dengan tingkah dari fans timnas Indonesia yang FOMO. Alih-alih mendukung, mereka justru membuat rusak timnas Indonesia dan negaranya sendiri melalui tingkah negatifnya. Salah satunya adalah membuat komentar rasis ke timnas Guinea U-23. 

Tak hanya menghina lawan, pemain timnas Indonesia juga dihina ketika bermain tidak dalam performa terbaiknya. Hal itu sangat mengganggu pemain timnas Indonesia itu sendiri karena berpengaruh pada permainan pemain timnas Indonesia kedepannya. 

Tidak hanya fans timnas Indonesia yang FOMO merusak timnas Indonesia, tapi juga fans cewek yang berkelakuan mirip fans idol K-Pop. Cewek sejenis ini sangat nekat mengganggu kenyamanan para pemain dan staf timnas Indonesia untuk beristirahat. Bahkan ada beberapa dari mereka yang meminta foto bareng. 

Tidak masalah saat meminta foto bareng, tetapi tidak mengganggu kenyamanan pemain untuk beraktivitas. Tidak hanya itu, cewek yang meminta foto itu juga tidak biaa dijamin kesehatannya. Bisa jadi, salah satu dari mereka ada yang membawa virus menular yang berujung pada demamnya beberapa pemain. 

Sebagai informasi, dokter timnas Indonesia, dr. Alfan Nur Asyhar, menyebut jika timnas Indonesia ingin membatasi diri terlebih dahulu jelang laga melawan Irak dan Filipina. Hal itu didasari oleh beberapa pemain yang terkena demam dan batuk yang menyebabkan kondisi mereka kurang fit pasca laga melawan Vietnam pada 21 Maret 2024 lalu. 

Selain itu, fans cewek yang rata-rata FOMO itu juga mengganggu media sosial pemain timnas Indonesia. Salah satu pemain timnas Indonesia yang merasa terganggu dengan mereka adalah Nathan Tjoe-A-On. Bahkan ayah dari Nathan Tjoe-A-On menonaktifkan akun Instagram demi menjaga privasi keluarga. 

Untuk fans cewek yang membawa hadiah, dititipkan ke sekuriti hotel adalah pilihan yang bijak. Tak hanya itu, fans harus sadar diri untuk tidak melakukan perbuatan yang berlebihan atau mengganggu timnas Indonesia. Untuk pihak keamanan hotel agar bekerja sama dengan kepolisian untuk amankan hotel tempat mereka menginap. ***

Editor: Arief Farizham

Sumber: Instagram @nusantara.ballers


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah