Media Vietnam Beritakan Ini untuk Tipu Timnas Indonesia. Apa Bunyinya?

- 15 Mei 2024, 17:50 WIB
Timnas Indonesia
Timnas Indonesia /

GARUDA SPORT - Sepakbola Vietnam mulai mengalami kejatuhan pasca kalah melawan timnas Indonesia sebanyak 3 kali secara beruntun. Hal itu sangat berpengaruh pada performa Vietnam di 2 ajang berbeda. 

Di Piala Asia 2023, Vietnam gagal total di ajang itu karena gagal raih satupun poin. Sedangkan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Veitnam terancam tidak lolos ke putaran ketiga. 

Sebagai informasi, timnas Vietnam baru meraih 3 poin dari 4 laga dan berada di peringkat ketiga grup F. Sedangkan Indonesia berada di runner-up grup F dengan 7 poin dari 4 laga. 

Dengan Irak yang dipastikan lolos ke putaran ketiga sebagai pemuncak klasmen grup F, tinggal satu jatah harus diperebutkan oleh Indonesia, Vietnam, dan Filipina. Di tengah keputusasaan itu, media Vietnam, Soha, membuat berita licik untuk menipu timnas Indonesia. 

Soha memberitakan jika pelatih timnas Irak, Jesus Casas, akan memainkan pemain muda dalam laga kala bertemu timnas Indonesia dan Vietnam. Keputusan itu diambil mengingat Irak sudah dipastikan lolos ke putaran ketiga dan Olimpiade 2024. 

Bagi Jesus Casas, pemain muda di timnas Irak dimainkan untuk menambah jam terbang bagi mereka. Pemain muda timnas Irak dimainkan sebagai ajang pemanasan sebelum berlaga di Olimpiade 2024. 

Pemberitaan dari media Vietnam dinilai sebagai trik licik untuk menipu timnas Indonesia. Media Vietnam berharap agar timnas Indonesia percaya dengan beritanya dan timnas Indonesia tampil santai. 

Tentu saja trik licik media Vietnam ini bertujuan agar berharap timnas Indonesia kalah di laga melawan Irak. Dan sementara itu, timnas Vietnam meraih kemenangan atas Filipina. 

Hal itu sangat diperlukan agar membantu Vietnam lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Nampaknya, kejayaan Vietnam di sepakbola ASEAN mulai menuju kejatuhan.

Akan tetapi, media Vietnam terus menjadi alat propaganda agar sepakbola Vietnam tetap menjadi kekuatan di ASEAN. Terus fokus timnas Indonesia dan jangan pernah dengarkan media Vietnam yang suka menghasut dan menipumu. ***

Editor: Arief Farizham

Sumber: Instagram @pemain_keturunan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah