Statistik Keren Mees Hilgers, Bakal Jadi Pemain Termahal di Asia Tenggara Jika Bisa Perkuat Timnas Indonesia

- 3 April 2024, 21:19 WIB
Pemain keturunan Indonesia - Belanda Mees Hilgers follow akun Instagram PSSI. / Instagram / @meeshilgerss
Pemain keturunan Indonesia - Belanda Mees Hilgers follow akun Instagram PSSI. / Instagram / @meeshilgerss /

GARUDA SPORT - Mees Hilgers sepertinya menjadi pemain yang diharapkan untuk membela Timnas Indonesia.

Pasalnya, tidak dipungkiri bahwa Mees Hilgers memiliki darah Indonesia yang sangat kental dari ibunya.

Seperti diketahui, ibu dari Mees Hilgers ini merupakan asli orang Indonesia bernama Linda Tombeng.

Baca Juga: Menilik Statistik Jairo Riedewald, Pemain Crystal Palace yang Disebut-sebut Berdarah Indonesia

Selain itu, saat ini pemain keturunan Indonesia tersebut bermain untuk klub Liga 1 Belanda atau Eredivisie yaitu FC Twente.

Sebagaimana dilansir dari laman transfermarkt.co.id, ia memiliki market value yang sangat tinggi mencapai Rp104,29 miliar.

Jika suatu saat Mees mampu dinaturalisasi dan memperkuat Timnas Indonesia, ia akan menjadi pemain termahal di Asia Tenggara.

Baca Juga: Manajer FC Seoul ingin Coret Jesse Lingard dari Skuad. Ada Apa?

Market value yang sangat tinggi tersebut cukup beralasan, pasalnya di usianya yang masih muda 22 tahun, ia sudah memiliki banyak penampilan bersama FC Twente.

Halaman:

Editor: Nizar Fachrudin

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah