Daftar Grup untuk AVC Challenger Cup for Women 2024 di Filipina. Indonesia Dimana?

- 7 Mei 2024, 20:42 WIB
Inilah hasil drawing AVC Challenge Cup for Women 2024, tim voli putri Indonesia kembali berhadapan dengan Vietnam dan berada di Grup berat
Inilah hasil drawing AVC Challenge Cup for Women 2024, tim voli putri Indonesia kembali berhadapan dengan Vietnam dan berada di Grup berat /pbvsi

GARUDA SPORT - Dalam beberapa minggu mendatang, AVC Challenger Cup for Women 2024 akan diadakan di Filipina. Lebih tepatnya, kompetisi itu akan diadakan pada 22 Mei 2024 hingga 29 Mei 2024. 

Untuk AVC Challenger Cup for Women 2024 kali ini, pengundian grup telah dilaksanakan pada 3 Mei 2024 lalu. Hasilnya, akan ada 2 yang masing-masing diisi oleh 5 negara. Total akan ada 10 negara yang akan ikut serta dalam ajang ini. 

Dalam AVC Challenger Cup for Women 2024, setiap negara akan berlaga di 4 laga. Untuk faee gugur, juara grup dan runner-up akan berlaga di semifinal jika berkaca musim lalu. Juara final akan mendapatkan 1 tempat untuk mewakili Asia di FIVB Women Challenger Cup 2024.

Untuk Indonesia, Megawati Hangestri dan kawan-kawan berada di grup atau pool B. Itu artinya, Indonesia akan bertemu Vietnam, Kazakhstan, Singapura, dan Hong Kong. 

Untuk tuan rumah, Filipina, mereka akan berada di pool A bersama Chinese Taipei (Taiwan), India, Iran, dan Australia. Semua laga fase grup akan dimainkan dari tanggal 22 Mei 2024 hingga 26 Mei 2024. 

Hingga artikel ini dibuat, belum ada informasi apapun mengenai skuad utama timnas voli putri Indonesia untuk berlaga di AVC Challenger Cup for Women 2024. Meski begitu, PBVSI selaku federasi tertinggi bola voli Indonesia memberikan target kepada timnas voli putri Indonesia untuk juara AVC Challenger Cup for Women 2024. ***

Editor: Arief Farizham

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah