Yolla Yuliana dan Aulia Suci Nurfadila Tidak Dipilih, Ini Hasil Draft V-League Tim Voli Putri Korea

- 1 Mei 2024, 18:13 WIB
Hasil Asian Quarter Draft V-League 2024
Hasil Asian Quarter Draft V-League 2024 /Instagram @kovopr_official

GARUDA SPORT - Rabu, 1 Mei 2024 di Jeju Hall Gymnasium and Hotel menjadi hari terakhir untuk acara Tryout Asian Quarter Draft V-League 2024. Sebanyak 35 pemain voli putri dari beberapa negara Asia telah mengikuti serangkaian tes yang diadakan oleh KOVO, federasi tertinggi bola voli Korea Selatan. Kelima tim voli putri Korea Selatan telah memilih 5 pemain untuk berlaga di V-League musim depan. 

Sebenarnya, ada 7 tim voli putri Korea Selatan yang berpartisipasi di Asian Quarter Draft V-League 2024 kali ini, namun hanya Red Sparks dan Hyundai E&C Hillstate tidak ikut memilih pemain. Itu karena masing-masing pemain dari negara Asia, yaitu Megawati Hangestri dan Wipawee Srithong, telah memperpanjang kontraknya selama semusim bersama timnya. 

Acara telah dimulai dengan pemilihan ketiga dilakukan oleh Hi-pass dan tim itu memilih Yunieska Robles Batista dari Kazakhstan. Selanjutnya, Pink Spiders melalui Marcello Abbondanza selaku manajer tim memilih Ruilei Hwang, middle blocker dari China. 

Setelah Pink Spiders, Hyundai E&C Hillstate melalui Kang Sung-hyung, manajer tim mengumumkan pemain Asia. Seperti yang disebutkan pemberitaan sebelumnya, mereka memperpanjang kontrak Wipawee Srithong untuk berlaga di musim depan. 

 

Berikutnya, Red Sparks melalui Ko Hee-jin mengumumkan pemain Asia yang akan perkuat timnya musim depan. Seperti pemberitaan sebelumnya, Ko Hee-jin memperpanjang kontrak Megawati Hangestri untuk musim depan. Terakhir, GS Caltex Seoul yang diwakili oleh manajer barunya memilih Stefanie Weiler, opposite dan outside hitter asal Australia keturunan Jerman. 

Untuk AI Peppers dan IBK Altos, mereka memilih pemain dari Tiongkok. AI Peppers memilih Yu Zhang, sedangkan IBK Altos memilih Xintong Chen untuk menggantikan Pornpun Guedpard yang pindah ke Amerika Serikat. Secara keseluruhan, pemain voli putri asal Tiongkok mendominasi Asian Quarter Draft V-League 2024 ini. 

Dengan persaingan yang lebih ketat karena banyaknya pemain voli putri dari Tiongkok, mau tidak mau Megawati Hangestri berjuang lebih baik dari musim sebelumnya agar bisa menyainginya. Apalagi, timnas voli putri China merupakan finalis VNL 2023 sebelum dikalahkan oleh Turki. Oleh karenanya, mari kita dukung Megawati Hangestri di V-League untuk musim depan. ***

Editor: Arief Farizham

Sumber: Youtube Park Ilham


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah