Kalah Lagi, Tottenham Hotspur Catatkan Rekor Buruk Baru dalam Sejarah Liga Inggris

- 8 Desember 2023, 10:05 WIB
Tottenham Hotspur kembali kalah di Liga Inggris
Tottenham Hotspur kembali kalah di Liga Inggris /Instagram/@thfcreport/

GARUDA SPORT - Lagi-lagi Tottenham Hotspur menorehkan hasil buruk di Liga Inggris pekan ke-15, Jumat dini hari 8 Desember 2023.

Bermain di Tottenham Hotspur Stadium kandang sendiri, The Lilly White takluk 1-2 di tangan West Ham..

Padahal dalam laga tersebut, Spurs bisa unggul cepat melalui Cristian Romero pada menit ke-11.

Baca Juga: Berjuang di Zona Degradasi, Dua Klub Top Ini Terancam Bernasib Sama Seperti Santos FC yang Turun Kasta

Namun di babak kedua, situasi berubak saat Jarod Bown dan James Ward-Prowse mencetak gol masing-masing pada menit '52 dan '74.

Ini menambah rangkaian hasil buruk Spurs yang tak pernah menang lagi di lima laga terakhir Liga Inggris. Empat di antaranya bahkan adalah kekalahan.

Satu catatan lagi yang perlu dipetik dari kalahnya Spurs dari West Ham adalah adanya rekor buruk baru di Liga Inggris.

Baca Juga: Klub-Klub Top Dunia yang Belum Pernah Degradasi ke Divisi Kasta Dua, Santos FC Dicoret dari Daftar

Tottenham Hotspur menjadi tim pertama di Premier League yang gagap menang di lima pertandingan beruntun meski sempat unggul 1-0 lebih dulu di semua pertandingan itu, dikutip dari Opta.

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Opta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah