Persaingan Top Skor Liga Arab: Cristiano Ronaldo Dapat Tantangan Serius dari Aleksandar Mitrovic

- 2 Desember 2023, 10:07 WIB
Cristiano Ronaldo dan Aleksandar Mitrovic bersaing jadi top skor Liga Arab
Cristiano Ronaldo dan Aleksandar Mitrovic bersaing jadi top skor Liga Arab /Kolase instagram/@ronaldo @alhilal/

GARUDA SPORT - Laga bigmatch antara Al Hilal versus Al Nassr di pekan ke-15 Saudi Pro League atau Liga Arab Saudi tadi malam, 1 Desember 2023, sangat panas.

Laga yang berlangsung di King Fahd International Stadium tersebut berhasil dimenangkan Al Hilal dengan skor telak 3-0 dari timnya Cristiano Ronaldo.

Selain karena Al Hilal dan Al Nassr tengah bersaing langsung di posisi 1-2 klasemen Liga Arab, laga tersebut pun menjadi arena adu tajam dua striker kelas Eropa.

Baca Juga: Drama Al Hilal vs Al Nassr di Liga Arab: dari Gol Dianulir hingga Cristiano Ronaldo yang Ditantang Adu Jotos

Cristiano Ronaldo yang sementara ini menjadi top skor Liga Arab, gagal menambah pundi-pundi golnya.

Padalah CR7 sempat mampu merobek jala Yassine Bono sebelum akhirnya digagalkan keputusan VAR.

Sementara, dua dari tiga gol Al Hilal ke gawang Al Nassr diciptakan Aleksandar Mitrovic, pencetak gol terbanyak di klubnya musim ini.

Mantan striker Fulham tersebut kini semakin mendekati koleksi gol Cristiano Ronaldo dalam persaingan top skor.

Baca Juga: Tokcer! Mali Rebut Peringkat 3 Piala Dunia U-17 2023 Usai Pecundangi Argentina 3-0

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Saudi Pro League


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah