Berikut 10 Pemain Termahal yang Pernah Dibeli Manchester United, Salah Satunya Kini Sudah Hengkang

6 Juni 2024, 11:05 WIB
Manchester United Juara FA Cup /instagram @manchesterunited/

GARUDA SPORT - Manchester United musim ini tidak bisa meraih posisi terbaik, mereka harus finis di peringkat kedelapan Premiere League.

Di sisi lain, padahal Manchester United menjadi salah satu tim yang dikenal dengan biaya transfer yang sangat besar.

Sepanjang dalam catatan transfer Manchester United, mereka pernah merekrut sejumlah pemain-pemain mahal.

Baca Juga: Rekap Rumor Transfer Barcelona, Sempat Datangkan Mega Bintang PSG hingga Pemain Muda yang Ingin Bertahan

Meskipun para pemain mahal yang sempat direkrut Setan Merah itu, tidak selalu sesuai dengan yang diharapkan.

Berikut sebagaimana dilansir dari laman sportsmole.co.uk, daftar para pemain termahal yang pernah direkrut MU.

1. Paul Pogba

Pertama Paul Pogba pada 2016 yang saat itu didatangkan dari Juventus dengan harga 89 juta poundsterling.

Baca Juga: Memalukan! Semua Tunggal Putra Indonesia Gugur di Putaran Pertama Indonesia Open 2024

2. Antony

Kedua ada pemain Brazil yang didatangkan dari Ajax pada 2022 lalu, yakni Antony seharga 81,3 juta poundsterling.

3. Harry Maguire

Ketiga, Harry Maguire yang didatangkan dari Leicester City pada tahun 2019 dengan harga 80 juta poundsterling.

Baca Juga: Rekap Rumor Transfer Manchester United, Buru Pemain Baru di Posisi Gelandang dan Penyerang, Siapa Saja?

4. Jadon Sancho

Keempat, pemain yang didatangkan dari Borrusia Dortmund dengan harga 72,3 juta bernama Jadon Sancho.

5. Romelu Lukaku

Kelima, pemain termahal yang pernah didatangkan MU yakni Romelu Lukaku dari Everton seharga 72 juta poundsterling pada 2014.

Baca Juga: Mengenal Mylian Jimenez, Pemain Muda Keturunan yang Bisa Dicoba untuk Perkuat Timnas Indonesia, Ini Sosoknya

6. Angel di Maria

Keenam, Angel di Maria yang didatangkan dari Real Madrid pada tahun 2014 dengan harga 63,8 juta poundsterling.

7. Rasmus Hojlund

Ketujuh Rasmus Hojlund, ia didatangkan dari Atalanta pada tahun lalu dengan harga 62,8 juta poundsterling.

Baca Juga: Begini Kata Pemain Timnas Indonesia, Shayne Pattynama Ketika Mendapatkan Hujatan Buruk dari Netizen

8. Casemiro

Kedelapan yakni Casemiro yang didatangkan dari Real Madrid di tahun 2022 dengan harga 60 juta poundsterling.

9. Bruno Fernandes

Kesembilan pemain termahal yang pernah didatangkan MU yaitu Bruno Fernandes, dari Sporting Lisbon dengan harga 55,3 juta poundsterling.

Baca Juga: Maarten Paes Terpantau Tengah Berada di Bandara, Bakal Terbang ke Tanah Air untuk Gabung Timnas Indonesia?

10. Mason Mount

Terakhir ada Mason Mount, sang pemain dibeli dari Chelsea dengan harga 54,6 juta poundsterling pada 2023 lalu.

Itulah sejumlah pemain termahal yang pernah didatangkan Manchester United ke Old Trafford.***

Editor: Nizar Fachrudin

Sumber: Sportsmole

Tags

Terkini

Terpopuler