Tak Pernah Merasakan Degradasi Sebelumnya, Radja Nainggolan Akhirnya Alami Hal Tersebut Bersama Bhayangkara FC

- 20 April 2024, 19:45 WIB
Bhayangkara FC yang terancam degradasi ke Liga 2, Radja Nainggolan cs masih bisa bertahan.
Bhayangkara FC yang terancam degradasi ke Liga 2, Radja Nainggolan cs masih bisa bertahan. /Instagram @bhayangkarafc/

GARUDA SPORT - Bhayangkara FC telah dipastikan terdegradasi dari Liga 1 usai Persik Kediri ditahan imbang Persita Tangerang.

Dengan hasil imbang Persik vs Persita, Bhayangkara FC sudah dipastikan tidak akan bisa meraih poin untuk keluar dari zona degradasi.

Saat ini, Bhayangkara FC yang berada di peringkat ke-17 dengan 23 poin ini maksimal hanya akan memiliki 32 poin.

Baca Juga: Cetak Hattrick di Laga Lawan Persebaya, David da Silva Lewati Rekor Golnya Selama Bela Persib Bandung

Jumlah maksimal 32 poin tersebut, jika mereka mampu meraih kemenangan di tiga laga terakhir.

Meskipun begitu, poin tersebut tidak akan bisa menyusul Persita di peringkat ke-15 dengan 33 poin.

Di sisi lain, salah satu hal menarik dari terdegradasinya Bhayangkara yaitu menjadi pengalaman pertama bagi Radja Nainggolan.

Baca Juga: Setelah Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC, Siapa Tim yang Berpotensi Terdegradasi dari Liga 1 Berikutnya?

Sebagaimana dilansir dari laman transfermarkt.co.id, tercatat bahwa Nainggolan telah berpengalaman bermain di sejumlah klub.

Halaman:

Editor: Nizar Fachrudin

Sumber: Transfermarkt Instagram @gozipbola


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x