Madura United Optimis Raih Poin Penuh di Kandang Sendiri! Mauricio Souza: Kita sudah mempelajari Persis Solo

- 23 Juli 2023, 10:37 WIB
Mauricio Souza optimis, skuadnya akan mampu meraih poin penuh dilaga kandang, saat kontra Persis Solo.
Mauricio Souza optimis, skuadnya akan mampu meraih poin penuh dilaga kandang, saat kontra Persis Solo. /Foro: Instagram.com/mauricio_souza /

Garudasport.com- Pada laga kandangnya, skuad Madura United optimis akan mampu meraih poin penuh.

Anak asuh Mauricio Souza, akan menjamu Persis Solo pada laga pekan keempatnya di BRI Liga 1 2023/2024.

Laga tersebut, akan dilakukan di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu 23 Juli 2023 malam.

Baca Juga: Apes! 3 Skuad Ini Harus Gigit Jari Pada Laga Pekan ke-4 di BRI Liga 1, Bahkan Ada yang Nihil Poin

Coach Mauricio Souza sendiri, mengklaim bahwa dirinya sudah mempelajari kekuatan Persis Solo.

"Kita sudah mempelajari Persis Solo, kita sudah tahu kualitas dari Persis lawan kita. Tapi kita sudah percaya dan semua sudah kita masukkan game plan" ungkapnya.

Hal tersebut didasarkan saat skuad Persis Solo, yang dikalahkan Bali United pada laga sebelumnya.

Baca Juga: Persib Bandung dan Bhayangkara FC Terjun Bebas! PSM Makassar dan Persikabo Berhasil Raih Poin Penuh

“Kita sudah persiapan dengan baik. Semua yang sudah kita planning bisa kita eksekusi." ungkapnya lagi.

Mauricio Souza juga mengaku, bahwa skuadnya tengah memiliki motivasi tinggi, dan tengah dalah posisi positif.

"Tim punya motivasi tinggi dan saya lihat positifnya dengan persiapan baik tim kita,” ujarnya." lanjutnya.

Baca Juga: Link Live Streaming BRI Liga 1 Bhayangkara FC vs Persikabo 1973

Terkait hal tersebut diakui oleh Mauricio Souza, bahwa dirinya sudah menyiapkan strategi yang memastukan skuadnya mampu meraih poin penuh.

"Strategi kita tidak akan saya beri tahu. Harapannya kita dapat hasil maksimal" pungkasnya.

Untuk sementara, skuad Bali United saat ini tengah bertengger di posisi ke-8 dengan raihan 6 poin.

Baca Juga: Link Live Streaming BRI Liga 1 Persita vs Persija Jakarta

Sementara itu skuad Pesis Solo sendiri, di klasemen sementara BRI Liga 1 sendiri, kini tengah berada di posisi ke-11, dengan raihan 4 poin.***

Editor: Dian Suherlan

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah