Mengenal Dani van den Heuvel, Kiper Muda Leeds United yang Bisa Perkuat Timnas Indonesia

18 April 2024, 08:39 WIB
Dani van den Heuvel, kiper muda Leeds United yang bisa jadi pemain Timnas Indonesia /Tangkapan layar Instagram @d.vdheuvel/

GARUDA SPORT - Stok kiper keturunan yang bisa memperkuat Timnas Indonesia lumayan banyak.

Setelah Maarten Paes dan Emil Audero Mulyadi, muncul sosok kiper lain yang potensial untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Sosok kiper keturunan yang bisa memperkuat Timnas Indonesia tersebut adalah Dani van den Heuvel.

Baca Juga: Ivar Jenner Absen Bela Timnas Indonesia U23 vs Australia, Nathan Tjoe-A-On Bisa Jadi Opsi untuk Lini Tengah?

Dani van den Heuvel terpantau mengikuti akun Instagram PSSI, tentu hal tersebut menimbulkan spekulasi bahwa ia ingin memperkuat skuad Garuda.

Sebagaimana dilansir dari laman transfermarkt.co.id, Dani masih berusia muda dan memiliki tinggi 186 cm.

Ia lahir di Delft pada 28 Mei 2003, yang artinya masih berusia 20 tahun alias masih memiliki karir yang panjang.

Baca Juga: Justin Hubner Dipastikan Bergabung dengan Timnas Indonesia U23 di Piala Asia U23, Sudah Tiba di Qatar?

Saat ini, ia tengah berkarir bersama dengan Leeds United U21 di Premiere League 2.

Bersama dengan Leeds United U21, tercatat ia sudah tampil sebanyak sepuluh laga di musim ini.

Dari sepuluh laga tersebut, Dani mengalami 27 kali kebobolan dan dua kali cleensheat.

Baca Juga: Menerka Peluang Arema FC untuk Terbebas dari Zona Degradasi, Mampukah dengan 3 Pertandingan Liga 1 Tersisa?

Sebelum bergabung dengan Leeds United, ia sempat bermain untuk klub kelompok umur Ajax.

Selain itu, ia juga pernah memperkuat tim nasional Belanda dari U15, 16, U17, U19, dan U21.***

Editor: Nizar Fachrudin

Sumber: Transfermarkt

Tags

Terkini

Terpopuler