Media Jerman Sebut Jadon Sancho Pemain Terburuk

- 28 Februari 2024, 08:08 WIB
Jadon Sancho
Jadon Sancho /AP Photo/Dave Thompson/

GARUDA SPORT - Penyerang sayap Manchester United yang dipinjamkan ke Borussia Dortmund, Jadon Sancho, sempat optimis performanya akan kembali seperti saat dirinya bermain untuk tim itu sebelum direkrut oleh MU. Bahkan dalam 2 laga perdana di Bundesliga musim ini, Sancho memberikan kontribusi di laga itu. Setelah 2 laga itu, performanya cenderung menurun. 

Salah satu media asal Jerman menyebut pemain asal Inggris itu adalah pemain terburuk di lapangan. Statment itu disebut saat Dortmund alami kekalahan atas Hoffenheim pada laga ke-23  Bundesliga musim ini. Sebagai informasi, Borussia Dortmund harus mengakui keunggulan Hoffenheim dengan skor 2-3. 

Penyerang sayap asal Inggris yang berusia 23 tahun itu kembali ke Bundesliga pada transfer musim dingin 2024 lalu. Sebelumnya, Jadon Sancho pernah bermain untuk Borussia Dortmund selama 4 musim sebelum pindah ke Manchester United pada musim panas 2022 lalu deng harga mencapat £73 juta. 

Dengan Jadon Sancho yang berkonflik dengan Erik ten Hag di bulan September 2023 lalu, Sancho dicoret dari skuad utama Manchester United. Sancho terakhir kali bermain pada 26 Agustus 2023 dan tercatat hanya bermain di 3 laga Premier League. Ia baru kembali bermain pada 13 Januari 2024. 

Setelah lama dirinya tidak bermain, Jadon Sancho perlu membutuhkan waktu agar performanya kembali seperti saat Sancho bermain untuk Dortmund sebelum pindah ke Manchester United. Setelah kembali ke Dortmund untuk kedua kalinya, penampilannya lebih mengecewakan dari perkiraan. Saat laga melawan Hoffenheim, performa yang mengecewakan membuatnya diganti pada menit ke-75. 

Akibatnya, muncul pernyataan bahwa Jadon Sancho adalah pemain terburuk di lapangan menurut salah satu media asal Jerman, Der Westen. 

"BVB sangat bahagia ketika Jadon Sancho didatangkan kembali pada periode transfer musim dingin lalu. Anak yang hilang akhirnya kembali," bunyi dari narasi yang dibuat Der Westen. 

“Dia benar-benar membuat para penggemar berada dalam euforia. Beberapa minggu kemudian tidak ada tanda-tanda lagi. Melawan TSG Hoffenheim, para suporter berharap pemain berusia 23 tahun itu akhirnya bisa mencetak gol pertamanya. Namun fans kembali kecewa,” lanjut narasi itu. 

“Bintang BVB (Borussia Dortmund) itu kembali menunjukkan performa buruk saat melawan Hoffenheim dan mungkin menjadi pemain terburuk di lapangan,” tutup narasi Des Westen tentang Sancho di laga ke-23 Bundesliga dari Borussia Dortmund. 

Sejak dipinjam ke Dortmund pada musim dingin, Jadon Sancho telah bermain di 7 laga dengan membuat 2 assist hingga sejauh ini. 

Halaman:

Editor: Arief Farizham

Sumber: Manchester Evening News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah