10 Pertemuan Terakhir Timnas Indonesia vs Vietnam Jelang Piala Asia 2023, Tak Pernah Menang Sejak 2016

- 18 Januari 2024, 15:08 WIB
Timnas Indonesia belum pernah lagi menang dari Vietnam sejak 2016
Timnas Indonesia belum pernah lagi menang dari Vietnam sejak 2016 /X/@ChannelNewsAsia/

GARUDA SPORT - Timnas Indonesia akan melakoni matchday kedua Grup D Piala Asia 2023 melawan Vietnam, Jumat 19 Januari besok.

Kemenangan menjadi hal yang wajib hukumnya bagi Timnas Indonesia jika ingin memelihari asa lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Namun, tentu bukan perkara mudah bagi Timnas Indonesia mewujudkan hal tersebut, apalagi di pertandingan perdana kalah melawan Irak.

Baca Juga: Belum Cetak Gol Debut Bagi Timnas Indonesia, Rafael Struick Yakin Bisa Kalahkan Vietnam di Piala Asia 2023

Jika kembali kalah, maka dipastikan Tim Garuda harus angkat kaki dari turnamen meski masih menyisakan satu laga lagi melawan Jepang di matchday terakhir.

Ujian bagi Tim Merah Putih juga terlihat dari statistik pertemuan terakhir melawan Vietnam dalam 10 laga terakhir kedua kubu.

Timnas Indonesia bahkan belum pernah menang dari Vietnam sejak tahun 2016 di ajang Piala AFF.

Baca Juga: Absen di Laga Perdana Piala Asia 2023, Shayne Pattynama Siap Bantu Timnas Indonesia Hadapi Vietnam

Bahkan sejak Shin Tae-yong memimpin, Timnas Indonesia hanya sanggup bermain 2 kali imbang dan 2 kali kalah saat berhadapan dengan Vietnam.

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah