Rekor Timnas Indonesia vs Tim CONMEBOL, Argentina Patut Waspada?

- 24 Mei 2023, 18:04 WIB
Skuad Timnas Indonesia dipersiapkan Jelang FIFA Matchday
Skuad Timnas Indonesia dipersiapkan Jelang FIFA Matchday /Muhammad Irfan Fadilah /

GarudaSport.com - Resminya pengumuman AFA soal lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday. Bagi Indonesia sendiri bukan sekalinya mereka melawan tim kuat asal Amerika. Dengan rekor tersebut, Argentina haruskah waspada?

Belum lama ini, Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) telah memberikan pengumuman terbaru jadwal Tur Asia Timnas Argentina.

Pada 15 Juni mendatang, mereka akan melangsungkan laga persahabatan dengan Australia di Beijing., China.

Empat hari setelahnya, mereka berangkat ke Jakarta untuk bertemu Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Bagi Timnas Indonesia sendiri, pertemuan dengan salah satu tim terkuat dunia yang tergabung dalam Federasi Sepak Bola Amerika (CONMEBOL) bukanlah baru kali tersebut.

Baca Juga: Rizky Ridho Tuai Pujian Fans Vietnam Setelah Curhat Tentang SEA Games 2023

Menurut sejarahnya, Timnas Indonesia pernah berjumpa dengan Paraguay dan Uruguay.

Dengan Paraguay, pertemuan berlangsung di Jakarta dalam ajang uji coba Internasional 1986. Pertandingan berlangsung sengit dengan skor rapat 2-3 dari Paraguay.

Selanjutnya, skuad Garuda melangsungkan tiga kali pertandingan dengan Uruguay.

Pertamanya, Timnas Indonesia unggul dengan skor akhir 2-1 atas Uruguay di tahun 1974 dalam laga uji coba internasional.

Uruguay kemudian menyamai kemenangan di pertandingan kedua mereka dengan koleksi akhir 3-2 atas Timnas Indonesia.

Pertemuan terakhir menjadi kekalahan brutal dari Timnas Indonesia. Mereka harus puas dengan skor 1-7 dari keunggulan jauh Uruguay pada FIFA Matchday 2010.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia, Indra Sjafri dan Shin Tae-yong Tak Boleh Istirahat

Namun, sebenarnya Timnas Indonesia sempat tampil apik di awal pertandingan dengan mencetak gol perdana oleh Boaz Solossa.

Rekor Timnas Indonesia vs Wakil CONMEBOL:

20/4/1974 - Indonesia vs Uruguay

21/4/1974 - Indonesia vs Uruguay

16/2/1986 - Indonesia vs Paraguay

8/10/2010 - Indonesia vs Uruguay

Editor: Lohanna Wibbi Assiddi

Sumber: GarudaSport.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah